header www.zulmiati.com

Berproses belajar

Posting Komentar

Bismillah menuliskan tantangan hari ketiga game level 3 Bunsay.

Setelah malam mas rewel minta ngeprint, akhirnya paginya saya oprek rumah nyari print , laptop dan cari file printable di laptop. Setelah siap baru bangunin mas, “ayo mas, bangun katane mau ngeprint2” Dan Alhamdulillah mas seneng. Dia milih sendiri materi apa yang mau di print. Mas milih materi berhitung dan angka. Kakak juga nimbrung minta print. Kakak minta print mainan Setelah print selesa, saya siapin gunting buat kakak dan mas. Biar belajar menggunting materi sendiri. Kakak dan mas sudah bisa pakai gunting untuk keperluan sehari-hari. missal gunting bungkus makanan. Namun, untuk gunting secara rapi belum sempurna.


Kalau kakak tipenya berani mencoba, jadi langsung mau disuruh gunting sendiri. Kalo mas ga mau, masih takut rusak dan ga rapi guntingan kertasnya. Padahal kalo gunting bungkus makanan atau apa yang ga mengikuti pola mas mau. Akhirnya saya bilang “mas belajar gunting sendiri ya, ga rapi ga pa pa, kan belajar. Dulu kakak juga gitu, tapi karena belajar jadi bisa”

Alhamdulillah mas mau nyoba.
Sebelum saya berangkat kantor, saya kasih penjelasan cara main pakai printablenya. Semoga banyak kecerdasan yang terasah ya kak, mas. Moga kita selalu bahagia belajar tentang semua hal yang menguatkan iman kita.



#hari3
 #gamelevel3
#tantangan10hari
#myfamilymyteam
#kuliahbundasayang

Related Posts

Posting Komentar