header www.zulmiati.com

Menyelesaikan standar malam tanpa teriakan

Posting Komentar
Anak-anak sudah pre bed time masuk kamar tidur. Saya tanya sama kakak, “kak, sudah gosok gigi belum?” Afiqah menggeleng kepala.
Menyuruh kakak menggosok gigi merupakan tantangan banget, tidak seperti menyuruh mas Azkal.

Malam ini, saya mengganti perintah dengan memberikan pilihan “kakak mau gosok gigi sama umi apa sama azkal?”
Afiqah diem, Azkal malah yang menimpali, “Kak, mau gosok gigi sama umi apa sama aku?”
Afiqah :”sama umi”
Umi : oke, ayoo gosok gigi... Azkal jagain adek dulu ya, nanti gantian
Azkal : ga mau,,,aku ikuut

Pas kita bertiga keluar kamar semua, arsyad nangis... Udah saya jelasin mau nemenin gosok gigi, tapi ga mau ditinggal,,”mohh..moh” sambil geleng kepala..

Alhamdulillah kakak dan mas pengertian akhirnya mereka gosok gigi bareng,,hahaha

Mengganti perintah dengan memberikan pilihan membuat mereka merasa kegiatan itu ada dikendali mereka, ga merasa diperintah. Dan tujuan komunikasi tercapai...🤗

#hari10
#gamelevel1
#tantangan10hari
#komunikasiproduktif
#kuliahbundasayang
@institut.ibu.prosfesional

Related Posts

Posting Komentar